Hati-hati dengan Blackberry dan handphone/telepon seluler Anda! Lho
ada apa? Ternyata, alat komunikasi ini banyak mengandung bakteri,
melebihi bakteri atau kuman yang ada di toilet. Wow!
Sebuah penelitian menunjukkan, ponsel adalah benda terjorok dan
memiliki banyak kuman dibanding toilet. Mengapa? Jika toilet sering
dibersihkan usai digunakan, tidak demikian halnya dengan ponsel.
Ahli mikrobiologi dari Universitas Arizona Charler Gerba mengatakan bahwa ponsel atau smartphone
setiap orang memiliki banyak kuman. Saking kotornya ponsel, seorang
pria di Uganda bisa tertular penyakit Ebola dari ponsel yang dicurinya.
Pria ini memang mencuri ponsel dari bangsal yang di karantina di sebuah
rumah sakit karena dekat lokasi wabah Ebola.
Namun terlepas hal
ini, Charles menilai ponsel merupakan benda yang cukup kotor."Kapan
terakhir kali Anda membersihkan ponsel? Sementara toilet cenderung
sering dibersihkan karena tempat ini diasosiasikan sebagai sarang
kuman," ujarnya.
Menurut Gerba, kuman dan bakteri bisa dengan mudah menempel pada
ponsel. Namun, untungnya ponsel tidak akan menularkan kuman jika tidak
dipakai secara bersama-sama. Jika Anda senang meminjamkan ponsel kepada
orang lain, siapa tahu dari situlah kuman dan bakteri menular karena
Anda tidak tahu apakah mereka dalam keadaan sehat atau tidak.Padahal,
ponsel cukup sering serta begitu dekat dengan wajah dan mulut Anda.
Mengingat ponsel perangkat elektronik, banyak yang segan
membersihkannya teratur. Ponsel seperti halnya remote control kerap
luput dari rutinitas kebersihan. Gerba mencatat, mereka yang sedang
sakit kerap menggunakan remote control secara bersama. Ini bahkan lebih
buruk daripada ponsel dalam urusan penyebaran kuman.
Penelitian lain menunjukkan, ponsel mengandung bakteri hidup 18 kali
lebih banyak ketimbang gagang pintu toilet. Peneliti menganalisis 30
ponsel dari beberapa orang yang berbeda. Mereka menemukan bahwa bakteri
yang bersarang di ponsel berada pada 'warning level' dari tingkatan
bakteri lingkungan.
Sebuah ponsel dapat terkonsentrasi penuh dengan bakteri,
termasuk bakteri coliforms, yang dapat menyebabkan gangguan pencernaan
dan gangguan di perut yang cukup serius.
Meski tidak secara
langsung dapat berbahaya, tapi peningkatan kadar bakteri menunjukkan
bahwa ponsel memiliki kebersihan yang buruk. Selain itu, ponsel juga
dapat berperan sebagai tempat berkembangbiak yang nyaman bagi
kuman-kuman yang lebih berbahaya.
Tingkat bakteri yang berpotensi membahayakan pada ponsel sudah
melebihi skala normal. Ponsel perlu disterilkan," ujar Jim Francis,
pakar Kebersihan dan Hygiene, seperti dilansir Telegraph.
Penelitian terbaru yang dilakukan oleh Jeffrey Chain, presiden dari
American Academy of Family Physicians. Ia menjelaskan bahwa bakteri,
virus atau kuman yang menempel di perangkat mobile dapat menyebabkan flu bahkan diare.
Ironisnya, saat ini sangat jarang ada pemilik smartphone atau ponsel yang rajin membersihkan perangkat handset
mereka secara rutin. Mayoritas hanya menggunakannya saja tanpa
memperhatikan kebersihannya. Mungkin juga jarang yang mencuci tangan
pakai sabun setelah memegang ponsel tersebut.
Diperkirakan sebanyak 2.700 sampai 4.200 bakteri yang siap masuk ke tubuh manusia ketika pemilik handset sedang melakukan panggilan atau mengotak-atik perangkatnya tersebut.
Penelitian yang dilakukan oleh HML Labs of Muncie ini menggunakan
beberapa metode pembersihan yaitu dengan menggunakan air, alkohol,
windex original (pembersih kaca) dan Nice 'N Clean. Para peneliti
mengemukakan bahwa alkohol adalah salah satu pembersih yang terbaik
untuk membasmi kuman-kuman di handset.
Sayangnya, tidak semua vendor
memperbolehkan pengguna produknya menggunakan alkohol, pembersih kaca,
aerosol spray, amonia atau bahan sejenisnya untuk digunakan sebagai
pembersih perangkatnya. Dua vendor yang memberikan larangan tersebut adalah Apple dan RIM, sedangkan vendor lain seperti pengguna perangkat Android justru tidak memberikan larangan apapun.
"Jangan gunakan benda cair, pembersih aerosol atau bahan pelarut untuk
membersihkan perangkat Anda atau jangan dekatkan benda-benda tersebut di
dekat BlackBerry." Tulisan tersebut terdapat di panduan manual
BlackBerry. Hal sama juga dituliskan Apple dalam panduan manualnya.
Pastinya bukan karena sengaja ingin membiarkan pengguna produknya sakit,
tapi mungkin ada pertimbangan lain agar produk tersebut tidak rusak.
Tapi yang terpenting, jangan lupa menjaga kebersihan tangan setelah
memegang ponsel. Cuci tangan pakai sabun bisa menjadi solusi menghindari
berpindahnya kuman/bakteri ke dalam tubuh. Re Blog from : http://sanitasi.or.id
Tidak ada komentar:
Posting Komentar